ID Gameloft penting untuk dapat memainkan Disney Speedstorm di berbagai platform, karena ID ini memungkinkan game untuk mengidentifikasi progresmu dan memindahkannya ke platform lainnya untuk memungkinkan cross-save.
Ketika kamu memulai game untuk pertama kalinya, kamu akan melihat pesan pop-up yang menanyaimu apakah kamu pernah memainkan Disney Speedstorm sebelumnya. Jika kamu pernah bermain sebelumnya, kamu akan melihat layar lain di mana kamu dapat memasukkan ID Gameloft-mu, atau jika kamu pernah bermain sebelumnya (tanpa ID Gameloft), kamu dapat memilih "Hubungkan Akun".
Jika kamu belum pernah memainkan game ini sebelumnya, kamu bisa memilih "Tidak, saya pemain baru" dan pilih "Masuk dengan ID Gameloft" untuk membagikan progres dan datamu di berbagai platform atau "Masuk ke Game" jika kamu tidak tertarik bermain di platform lain.
ID Gameloft juga diperlukan jika kamu tertarik mengunduh dan membuka game dengan Gameloft Store.